Kirab Budaya dan Ribuan Massa Iringi Bunda Indah - Yudha Adji Daftar ke KPU Lumajang

Bunda Indah - Yudha Adji Kusuma Saat Masuk ke kantor KPU Lumajang


RAYA PUBLIK. COM
Lumajang -- Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Lumajang Indah Amperawati dan Yudha Adji Kusuma resmi mendaftar bakal calon bupati dan wakil bupati ke Kantor KPU Kabupaten Lumajang,  Jawa Timur . Keduanya datang diiringi kirab budaya dan puluhan ribu massa pendukung. Rabu (28/8/2024).

Pantauan Raya publik. Com di lokasi, rombongan Indah - Yudha tiba di KPU Lumajang sore hari . Mereka disambut dengan tarian khas Jawa menyambut pasangan Indah - Yudha.

Setelah itu Indah -Yudha yang didampingi partai pengusung masuk ke kantor KPU Lumajang . Di luar kantor KPU terdengar ribuan suara massa yang antusias bahagia karena calon yang diidam - Idamkan dan idolakan mendaftarkan diri sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Lumajang. 

Dalam sambutannya, Bunda Indah menyampaikan terimakasih pada penyelenggara Pilkada Lumajang.


"Sungguh diluar Ekspektasi kita, kita bergandengan tangan satu tujuan, harapan, keinginan, impian, atau cita-cita yang ingin diraih dengan tindakan nyata.Tadi ? Kami berjalanan dari posko kemenangan ke KPU berjalan lancar dan menjadi hiburan masyarakat. Sehingga pesta demokrasi ini dimaknai semua orang harus gembira. Tak ada yang mengintimidasi dan terintimidasi," ujarnya.


IMasih Kata Bunda I ndah,  kedatangan ke KPU Lumajang sebagai keseriusan mendaftarkan diri bersama Yudha Adji Kusuma, menjadi calon bupati dan wakil bupati Lumajang . Menurutnya berkas pendaftar dinyatakan lengkap oleh KPU Lumajang.

"Ini merupakan suatu tahapan yang harus kami laksanakan sebagai mana untuk memenuhi amanat undang-undang. Satu pendaftaran di KPU sudah kami laksanakan. Alhamdulillah oleh KPU secara teknis dibantu Bawaslu Lumajang berkas dinyatakan lengkap," kata Indah saat konferensi pers sesuai mendaftar di KPU Lunajang, 


Lebih lanjut Bunda Indah mengatakan tidak hanya ingin memenangkan Pilkada Lumajang . Melainkan juga berharap agar proses demokrasi Pilkada 2024 ini bisa berjalan dengan lancar dan kondusif sesuai dengan nilai demokrasi.

"Kami juga ingin proses demokrasi Pilkada 2024 ini berjalan dengan baik kondusif sesuai dengan nilai berdemokrasi," tutup Bunda indah. (H) 

Reactions