Proyek JLT
RAYA PUBLIK. COM
Lumajang - Pelaksanaan pekerjaan proyek yang sedang berlangsung di sepanjang jalan nasional, tepatnya di Jalan Lintas Timur (JLT) Kabupaten Lumajang tidak ada papan informasi proyek. sebagai implementasi azas transparansi diabaikan , sehingga masyarakat belum mengetahui berapa anggaran dari proyek tersebut dan dari mana sumber dananya.
Sesuai amanah Undang-Undang Keterbukaan Informasi Publik (KIP) Nomor 14 Tahun 2008 dan Perpres Nomor 54 Tahun 2010 dan Nomor 70 Tahun 2012, dimana mengatur setiap bangunan fisik yang dibiayai oleh Negara wajib memasang papan informasi proyek.
Papan informasi penting sebagai sarana masyarakat mengetahui jenis kegiatan proyek, besarnya anggaran, dan asal usul anggaran (APBD/APBN), nama kontraktor, tenggat waktu pelaksanaan kegiatan, dan perawatan. Papan nama proyek sebagai bentuk transparansi sekaligus memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk melakukan pengawasan dan pencegahan terjadinya pencurian uang rakyat.
Arsyad Subekti , Ketua LSM AMPEL ( Aliansi Masyarakat Pecinta dan Peduli Lingkungan) Lumajang , menyoroti pengerjaan proyek tersebut yang terkesan sengaja tidak memasang papan informasi untuk mengelabuhi masyarakat tentang apa yang sedang dikerjakan.
“Pemasangan papan nama proyek merupakan implementasi azas transparansi, sehingga seluruh lapisan masyarakat dapat ikut serta dalam proses pengawasan,” ungkap ketua LSM Ampel.
Informasi yang diperoleh dilokasi proyek bahwa pengerjaan jalan JLT ini sudah dimulai sejak tadi malam (senin, 11/09/23) sekitar pukul 20.30 dan dihadiri oleh semua pihak yang terkait seperti perwakilan dari dinas PU Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional ( BBPJN), pihak konsultan pengawas dan pihak pelaksana proyek tersebut.
Dan juga diperoleh informasi bahwa proyek peningkatan jalan lingkar timur kabupaten Lumajang ini dikerjakan oleh PT. Cahaya Indah Madya Pratama dengan nilai anggaran sebesar 44.352.261.430,- (sumber LPSE Kementrian PUTR).
Hendrik selaku pelaksana dari PT Cahaya Indah Madya Pratama saat di dikonfimadi sejumlah awak media terkait belum terpasangnya papan nama proyek menerangkan bahwa papan nama informasi sudah ada namun belum di pasang dan masih mempersiapkan bahan bahannya.
“Ada, rencana hari ini akan di pasang dan masih mempersiapkan bahan bahannya”, ujarnya Selasa (12/9/2023) saat berada dilokasi proyek JLT.
Sementara itu pihak konsultan proyek peningkatan JLT, PT. Perencana Jaya, Andika menyampaikan bahwa untuk papan nama dan rambu - rambu itu sudah dalam progres
"Kalau untuk papan nama dan rambu - rambu itu sudah dalam progres, dalam dua hari kedepan itu sudah bisa dipasangkan, untuk konfirmasi lebih lanjut silahkan konfirmasi kepemilik proyeknya ", ucapnya.
Disinggung soal belum terpasangnya papan nama proyek tersebut, Andika menyampaikan bahwa pihaknya sudah menegur dan memberikan masukan kepada pemilik proyek.
"Kami sudah menegur dan memberikan masukan kepada pemilik proyek ini," kilahnya.