Gelar Jum'at Curhat Dirumah Kades Wonorejo, Polres Lumajang Himbau Antisipasi 3C, Warga Harus Tetap Selalu Waspada.

Ipda Zainul Arifin Kanit Bhabinkamtibmas polres lumajang ditengah tengah warga masyarakat wonorejo mengajak tetap waspada kriminalitas 3C sekaligus Memberi Bantuan 


RAYA PUBLIK. COM
Lumajang - Kanit Bhabinkamtibmas Polres Lumajang  Ipda Zainul Arifin menghimbau kepada masyarakat agar tetap waspada terhadap tindak kriminalitas curanmor.

Hal tersebut disampaikan Ipda Zainul Arifin  saat menggelar Jumat Curhat di Rumah Kepala Desa Bahrul Rozi , Desa Wonorejo,  Kecamatan Kedungjajang, Kabupaten Lumajang, Jumat (2/6/2023).

"Untuk antisipasi curanmor, Kami menghimbau kepada masyarakat agar memasang kunci ganda pada kendaraannya. Hal itu dilakukan menjadi polisi untuk dirinya sendiri, antisipasi sedini mungkin untuk terjadinya curanmor," ungkapnya.

Zainul Arifin menyampaikan, kepada masyarakat segera berkoordinasi dengan Petugas jika ada hal-hal yang berpotensi bahaya menganggu keamanan dan ketertiban dilingkungan tempat tinggal.

"Tolong di aktifkan kembali untuk pos kamling bagi bapak-bapak yang sudah ada setiap malamnya untuk membantu keamanan lingkungan," tuturnya.

Ia menjelaskan, selain mendengar keluh kesah warga, Jumat curhat sebagai upaya memperkuat dan silaturahmi antara polri dengan warga serta mengajak warga turut serta menjaga situasi kamtibmas agar tetap tercipta aman dan kondusif.

"Kami juga memberikan himbauan kepada masyarakat untuk tetap waspada terhadap barang yang dimiliki terutama kendaraan bermotor serta rumah harus dipastikan terkunci bilamana ditinggal," pungkasnya.
Reactions