Siswa SMP NU An Naashiri Tampilkan Kreativitas di Ajang Bergengsi Expo Pendidikan



RAYA PUBLIK. COM
LUMAJANG - Siswa SMP NU An Naashiri, Karanganom Kecamatan Senduro Kabupaten Lumajang, mengikuti berbagai lomba serta menampilkan berbagai produk UMKM di stand gelaran expo pendidikan di Kawasan Wonorejo Terpadu (KWT) yang selenggarakan Senin hingga Kamis (23/5/2022).
Tampak sejumlah hasil kreativitas siswa berupa hasil kerajinan di pajang di stan milik SMP NU An Naashiri yang berjejer di sekeliling tepat pergelaran expo pendidikan tersebut.

SMP UN An Naashiri, hadir di ajang bergengsi di kabupaten juga merupakan bentuk pengakuan sebagai lembaga yang siap bersaing di era globalisasi dalam menjawab tuntutan jaman.

Hal itu disampaikan Kepala Sekolah Mahfud saat di wawancarai media ini di lokasi kegiatan, Kamis  (23/5/2022). Ia mengatakan, sebagai salah satu sekolah swasta, siswa lebih secara leluasa memahami pendidikan secara kontekstual. Semisal, kata dia, sekolah SMP NU An Nashiri yang terletak di sebuah desa dengan daerah pertanian, sangat dekat dengan tanaman jenis padi tebu dan lain sebagainya.

Melihat bagaimana dunia mulai tertarik dengan produk ramah lingkungan. Hal itulah yang membuat sekolah ini lebih memilih produk ramah lingkungan sebagai salah satu produk unggulan dalam berkreativitas.

“Siswa-siswi dilatih untuk bagaimana membuat karya yang menghasilkan berbagai kreativitas produk yang ramah lingkungan,” pungkasnya. 

Berbagai kreativitas yang turut tampil dalam expo pendidikan juga merupakan hasil dari penerapan pendidikan dari para pengajar kepada siswa-siswi dalam melihat peluang kewirausahaan, terlebih khusus menyiapkan SDM dan UKM untuk menjemput peluang.

“Anak-anak kami latih dengan menghadirkan para tutor yang ada di kampung dengan berkolaborasi dengan para guru untuk menghasilkan pengetahuan baru bagi siswa dalam berwira usaha. Alhasil anak anak bisa menghasilkan karya tangan sendiri,” jelasnya.

Membuat ketrampilan
merupakan bentuk melestarikan budaya yang telah diwarisi oleh orang tua sejak jaman dahulu.

Terkait kreativitas siswa yang sudah mulai tampil, harapannya bisa tembus pasar internasional dan bisa menjadi produk unggulan di sektor UMKM. (H)
Reactions