Selain Donasi Uang, Pemkab Terima Bantuan Peralatan Rumah Tangga




RAYA PUBLIK. COM
Lumajang - Selain donasi berupa uang, Pemkab Lumajang juga menerima bantuan berupa alat kebutuhan rumah tangga bagi warga terdampak Erupsi Gunung Semeru. Donasi diserahkan oleh anggota DPD RI, Ahmad Nawardi kepada Bupati Lumajang Thoriqul Haq di Pendopo Arya Wiraraja, Selasa (25/01/2022).

"Kami mendapatkan bantuan yang bisa disalurkan kepada masyarakat, ada sprei, kipas angin, ember, lemari pakaian, sudah dikotaki semua, ini yang langsung bisa disalurkan di masing-masing hunian baik sementara maupun tetap, terima kasih bantuan dari DPD RI, PT. Charoen Phokphan dan IKA PMII Jawa Timur," ujarnya.

Bupati menghaturkan rasa terima kasih atas segala bantuan masyarakat dari seluruh penjuru pelosok tanah air. Menurutnya bencana Erupsi Gunung Semeru membangkitkan semangat kegotongroyongan masyarakat untuk saling berbagi.

Bupati Thoriqul Haq menjelaskan bahwa saat ini prioritas Pemkab Lumajang adalah melakukan relokasi masyarakat dari tempat pengungsian ke tempat relokasi. Untuk itu, saat ini progress pembangunan Huntara maupun Huntap tengah dikebut agar mereka kembali dapat berkumpul dengan keluarganya di tempat yang lebih aman dan nyaman

"Masyarakat harus segera pindah dari tempat pengungsian ke tempat relokasi, begitu pindah ya butuh ini, butuh lemari dan sebagainya, ketika datang dengan peralatan rumah tangga yang sudah tersedia," ujarnya. (H)
Reactions